kimirochimi.blogspot.com

kimirochimi.blogspot.com
Kamis, 04 Oktober 2012

Bromo Mountain,,..

Gunung Bromo,,

Nggak terasa udah hampir satu tahun aku main ke Gunung Bromo yang terletak di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Liburan yang hampir tidak pernah aku bayangkan bisa terjadi, namun semuanya telah terjadi dan itu merupakan pengalaman hidup yang tak ternilai harganya.

Perjalanan ke Gunung Bromo itu sendiri aku awali dari Kota Delta Mas menuju ke stasiun Pasar Senen, Jakarta. Perjalan menuju ke Jawa Timur itu membutuhkan waktu selama 15 jam perjalanan.


Pengalaman yang tak ternilai harganya ini membuat pikiranku terbuka akan betapa besarnya kemurahan sang pencipta akan diriku bahwasannya apapun didunia ini tidak ada yang tidak mungkin.


Allahu Akbar...

Gunung Bromo merupakan gunung berapi yang masih aktif hingga saat ini. Dahulu kala pemandangan di Gunung Bromo sangatlah indah, namun setelah terjadi letusan, kini Gunung Bromo memiliki nilai estetik yang jauh berkurang dari sebelumnya. Aku juga hampir tercengang setelah melihat keadaan di sekitr Gunung Bromo ini. Bukan tercengang karena keindahannya namun tercengan karena Gunung ini sekarang telah hancur.

Namun biarpun Gunung Bromo ini telah hancur, Gunung Bromo tetaplah gunung yang menjadi daya tarik para wisatawan yang tidak pernah sepi pengunjungnya. Terbukti setelah aku sampai di gunung ini banyak sekali wisatawan yang berkunjung.

Keindahan yang dimiliki oleh Gunung Bromo memberikan efek positif bagiku untuk terus berusaha memberikan yang terbaik untuk keluarga terutama orang tua.

Buat temen-temen yang udah mau ajakin aku kesana, aku ucapkan banyak terima kasih yaa.. tanpa kalian aku nggak mungkin bisa ampe kesana.

Sukron..


Kenangan melawat ke Gunung Bromo :














0 komentar:

Posting Komentar

komentar pengunjung

 
;